DPRD Murung Raya Terima Kunjungan DPRD Kutai Barat, Bahas Strategi Evaluasi LKPJ Kepala Daerah

Puruk Cahu,Lintas Nusantara 24-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Murung Raya menerima kunjungan kerja dari DPRD Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur, dalam rangka kaji banding dan pendalaman proses evaluasi Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) kepala daerah tahun anggaran 2024.

Ketua DPRD Murung Raya, Rumiadi, menyampaikan bahwa kunjungan tersebut merupakan tindak lanjut dari surat resmi DPRD Kutai Barat nomor 170/173S/DPRD-KB/IV/2025. Rombongan tamu disambut langsung di Gedung DPRD Murung Raya, Puruk Cahu, Rabu (30/4/2025), dan diterima oleh unsur pimpinan serta sejumlah anggota DPRD Murung Raya.

"Kunjungan ini menjadi bagian dari upaya DPRD Kutai Barat dalam mempelajari mekanisme dan substansi rekomendasi terhadap LKPJ kepala daerah. Kami menyambut baik langkah ini sebagai bentuk sinergi antarlembaga legislatif lintas daerah," ujar Rumiadi.

Dalam penjelasannya, Rumiadi menyebut bahwa DPRD Murung Raya telah lebih dahulu memberikan rekomendasi terhadap LKPJ Kepala Daerah pada 28 April lalu melalui forum rapat paripurna. Proses itu dilakukan setelah pembentukan Panitia Kerja (Panja) yang melibatkan perwakilan fraksi, alat kelengkapan dewan, serta unsur partai politik.

"Yang mereka ingin pelajari secara spesifik adalah bagaimana DPRD Murung Raya menyusun dan menyampaikan rekomendasi LKPJ, terutama karena sama-sama dipimpin oleh Penjabat Bupati pada tahun 2024. Ini menjadi poin penting dalam diskusi kaji banding kami," jelasnya.

Delegasi DPRD Kutai Barat yang hadir berasal dari Komisi II, dipimpin oleh Ketua Komisi II Potit dan didampingi delapan anggota lainnya. Sementara dari pihak tuan rumah, turut hadir Wakil Ketua I Dina Maulidah, Wakil Ketua II Likon, serta sejumlah anggota DPRD Murung Raya.

Pertemuan ini juga dimanfaatkan sebagai forum tukar pikiran dan penyelarasan kebijakan legislatif terkait evaluasi kinerja pemerintah daerah, sekaligus memperkuat kerja sama antarparlemen di wilayah Kalimantan.(Red)
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال